Hujan
Rintik hujan bagai tirai
Menyelimuti mimpi
Tanpa ruang terburai
Tanpa sekat tercapai
Aku terlena
Larut dalam rinai hujan bernada
Menikmati kantuk durjana
Hingga lalai dalam darma
Kini aku hanya berharap
Rintik dan rinai saling bersitatap
Mensinergikan mimpi dan harap
Agar darma tertunai tanpa tergeragap
Cirebon, 29 Maret 2020
rumahmediagrup/nurfitriagustin
sumber gambar: pixabay